close
Logo Website Annajah
Search

Rekomendasi Nama Bayi Islami 2 Kata Bahasa Arab Yang Bermakna Indah Berawalan E dan F

Rekomendasi Nama Bayi Islami 2 Kata Bahasa Arab Yang Bermakna Indah Berawalan E dan F

Table of Contents

Masih seputar dunia memberikan nama sang buah hati yang akan hadir di dunia, pasti seorang ibu dan orang tua sibuk mencari nama yang penuh makna dan doa untuknya. Sering kali, mereka akan mempertimbangkan beberapa nama bayi Islami yang bisa digunakan.

Jangan salah, nama bayi Islami juga mempunyai kandungan atau arti yang sangat dalam dan tidak akan kuno dimakan zaman. Untuk Anda yang masih belum mengerti, maka Anda bisa mencari beberapa contoh di bawah ini. Hanya saja, kali ini akan membahas nama yang berawalan E dan F, baik untuk bayi perempuan ataupun laki-laki.

Apa saja nama-nama indah tersebut? Berikut, Annajah telah merangkumnya untuk Anda sebagai referensi untuk penamanan buah hati Anda.

Nama Bayi Islami 2 kata Bahasa Arab Berawalan E

Calon bayi yang akan lahir di dunia, baik itu laki-laki atau perempuan, tentunya membutuhkan nama yang penuh arti dan doa. Untuk Anda yang sedang mencari nama bayi Islami baik untuk laki-laki dan perempuan maka kami akan merekomendasikan beberapa nama yang diawali huruf E, yaitu:

Nama Islami untuk Bayi Laki-Laki Berawalan Huruf E

Seharusnya tidak sulit untuk Anda memilih nama yang ingin diawali huruf E namun tetap mempunyai nama yang Islami. Inilah deretan nama untuk bayi laki-laki beserta arti dari nama tersebut, yaitu:

  • Erzhan Akhtar, mempunyai artian nama sebagai pria yang pemberani dan mempunyai keberuntungan yang baik.
  • Eijaz Humesh, nama ini terkesan bagus bahkan artinya pun sangat bagus yaitu diharapkan bisa tumbuh menjadi anak laki-laki dengan penuh keberkahan, menawan dan juga mempunyai sifat yang jujur.
  • Enver Kanoom, nama ini juga mempunyai doa dan arti yang bagus yaitu diharapkan tumbuh menjadi pria dengan cahaya dan bisa dipercaya.
  • El Fatih Dhefan, nama ini mempunyai arti sebagai laki-laki yang bisa mandiri dan penuh keberhasilan.
  • Ehsaan Sadiq, nama ini bisa Anda gunakan jika ingin menyematkan sebuah doa menjadi anak yang bisa menuntut kesempurnaan dan selalu jujur.

Nama Islami untuk Bayi Perempuan Berawalan Huruf E

Jika Anda sedang mencari yang berawalan huruf E untuk bayi perempuan, maka akan kami sediakan beberapa pilihan yang bisa Anda gunakan, yaitu:

  • Elma Radeyah, nama ini mempunyai sebuah makna atau doa menjadi anak perempuan yang manis dan tercapai semua cita-cita yang diidamkannya.
  • Elvina Bikrun, merupakan sebuah nama yang mempunyai arti atau doa sebagai anak perempuan yang tumbuh dengan sikap ramah dan senantiasa bijaksana.
  • Earlena Nailah, nama ini dibuat modern namun tetap mempunyai arti yang Islami yaitu menjadi wanita yang agung.
  • Elvira Ainiyah, nama ini juga disematkan untuk menjadi sebuah doa kepada sang buah hati agar bisa menjadi wanita yang mampu menegakkan keadilan
  • Elusia Safitri, nama yang penuh doa dan harapan yaitu menjadi wanita suci yang berasal dari surga.

Itulah rekomendasi nama-nama yang bisa digunakan untuk Anda yang membutuhkan awalan huruf E namun tetap punya makna Islami. Nama tersebut sudah dikelompokkan untuk bayi laki-laki atau bayi perempuan. Jadi, Anda bisa pertimbangkan salah satunya dengan mudah.

Nama Bayi Islami 2 Kata Bahasa Arab Berawalan F

Setelah mengenal nama bayi Islami yang berawalan E, tentu saja sesuai urutan alfabet pasti ada orang yang menginginkan anak yang ingin dinamakan dengan awalan huruf F. Nama-nama itu tentunya ada beberapa yang disiapkan untuk bayi laki-laki ataupun perempuan. Inilah daftar nama bayi berawalan F, yaitu:

Nama Islami untuk Bayi Laki-Laki yang Berawalan Huruf F

Lanjut pembahasan nama bayi untuk laki-laki namun diawali dari huruf F. Nama-nama tersebut bisa Anda jadikan pilihan untuk anak Anda nantinya dan ingin diawali dengan huruf F. Inilah deretan nama yang bisa Anda jadikan referensi, yaitu:

  • Faaiz Rashaad, sebuah nama yang sudah modern dengan makna Islaminya adalah menjadi anak laki-laki yang bisa Bersatu dengan kemenangan, kesuksesan untuk menjalani kehidupan yang benar.
  • Fadel Saadiq, tentu saja nama ini mempunyai makna sebagai anak laki-laki yang spesial, diharapkan bisa tumbuh dengan tertib dan disiplin.
  • Farghan Maruf, nama ini juga mempunyai maka Islami yang diharapkan mampu menjadi orang yang mempunyai pikiran yang luas dan penuh kebaikan.
  • Faraz Labeeb, nama ini sudah modern dan tentunya ada doa yang disematkan agar tumbuh menjadi anak laki-laki yang adil juga cerdas.
  • Farokh Ghani, nama ini juga termasuk sudah modern dan tidak terkesan jadul. Arti atau doa yang disematkan di dalamnya adalah menjadi orang yang beruntung, kaya dan hidup sejahtera.
  • Fayek Ghazi, nama ini mempunyai doa dan harapan menjadi anak laki-laki yang luar biasa unggul dan penakluk.
  • Fayyim Hamzah, tentu saja nama ini mempunyai makna dan doa yang sangat besar. Harapannya anak bisa tumbuh menjadi pria yang kuat layaknya paman Nabi Muhammad SAW yang dikena dengan Singa Allah dan Nabinya karena mempunyai keberanian dalam bertempur.

Nama Islami untuk Bayi Perempuan yang Berawalan Huruf F

Tentu saja nama bayi Islami tidak hanya berlaku untuk laki-laki saja, bayi perempuan juga harus mempunyai beberapa nama dengan awalan huruf F dan makna yang terkandung masih Islami, yaitu:

  • Fadhilla Shaqeena, nama yang tidak kuno dan masih trendy ini mempunyai sebuah sematan doa di dalam namanya agar menjadi kelebihan dan kemuliaan dalam hidup dan bisa menjadi orang yang rajin bekerja.
  • Farzana Naina, nama ini juga mempunyai doa agar bisa tumbuh menjadi perempuan yang bisa dijadikan contoh karena adanya bijaksana dan cerdas dalam dirinya.
  • Fikratua Mudrikah, nama ini juga mempunyai makna sebagai perempuan dengan pemikiran yang mudah dipahami orang lain. Dengan begitu banyak orang yang akan sayang dengannya.
  • Fitriani Zharifa, nama ini dibuat dengan tujuan menjadi orang yang penuh dengan kebaikan dan kemasyhuran seorang gadis yang suci jiwanya.
  • Faida Naila, merupakan sebuah makna yang diberikan kepada anak perempuan yang merupakan anugerah dari Allah SWT dan membawa banyak manfaat untuk banyak orang.
  • Faiwah Muthia, nama ini juga mempunyai makna sebagai perempuan yang istimewa dan taat dalam beribadah.
  • Farah Azhar, nama ini mempunyai sebuah doa dan makna agar tumbuh menjadi perempuan yang anggun bagai bunga yang mekar dan menyenangkan orang-orang di sekitarnya.

Semua nama yang direkomendasikan di atas tentunya sudah mempunyai makna dan arti yang indah. Untuk nama bayi Islami mudah sekali ditemukan secara online, Anda bisa jadikan nama-nama tersebut sebagai bagian doa yang disematkan di dalamnya untuk buah hati Anda.

Nama merupakan hal yang krusial bagi seorang anak, pemberiannya tidak boleh sekedar karena sedang tenar saat itu. Anda juga harus tahu makna yang ada di dalam nama buah hati Anda, sehingga jika kita memanggilnya maka kita juga sedang memberikan doa kepadanya.

Baca juga Rekomendasi Nama Bayi Islami 2 Kata Bahasa Arab Yang Bermakna Indah Berawalan G dan H